Cara Merawat Ikan Cupang Agar Tetap Sehat

Cara Merawat Ikan Cupang Agar Tetap Sehat, penjualcupang.com | Kuncinya hanya konsisten seperti apa yang dilakukan oleh pemain ikan cupang kontes.

 

Kenapa kita harus meniru pemain ikan cupang kontes, toh ikan yang kita rawat hanya untuk penyejuk mata saja sebagai pemanis ruangan?

 

Maka dari itu, ketika kita ingin ikan cupang kita tetap sehat, warna tidak pudar karena sakit, ekor tetap bisa mengembang, kita musti meniru gaya rawatan ikan cupang kontes.

 

Cara Merawat Ikan Cupang Agar Tetap Sehat
By https://www.majalahikan.com/

 

Karena, para pemain ikan cupang kontes sangat fokus merawat performa ikan, itu artinya performa ikan cupang bisa pemain dapatkan jika ikan cupang sehat.

 

Lalu apa resep para pemain ikan cupang dalam merawat ikan cupang mereka, berikut adalah sedikit bocoranya…

 

Cara Merawat Ikan Cupang Agar Tetap Sehat

 

  • Rutin Mengganti Air

 

Ada istilah lengket dalam dunia ikan cupang kontes ada juga istilah kering, kedua istilah ini mengacu pada sirip dan ekor ikan cupang.

 

Air untuk ikan cupang

 

Ekor lengket atau kering ini disebabkan karena biasanya telat mengganti air, meski begitu ikan masih sehat hanya saja bukaan ekornya tidak normal layaknya ikan cupang yang ekornya tidak lengket. Kering juga sama, ikan cupang nya masih sehat.

 

Jadi istilah ekor lengket dengan kering ini beda dengan ekor kuncup, kalau ekor kuncup itu sudah pasti ikan cupangnya kurang sehat alias sakit.

 


Cara Merawat Ikan Cupang Kuncup


 

Jika ekor lengket, tentu ikan cupang tidak bisa diikut sertakan kontes. Untuk itu para pemain kontes akan merawat ikan mereka secara konsisten agar ekor ikan-ikan mereka tidak lengket.

 

Biasanya para pemain ikan cupang kontes rutin mengganti air secara total 2 hari sekali atau maksimal 3 hari sekali. Itu agar ekor ikan mereka tidak lengket atau kering.

 

Tentunya dengan meniru aktifitas para pemain dalam menggati air ikan cupang mereka akan menjadikan ikan cupang kalian tetap sehat. Karena hanya agar tidak lengket atau kering saja ekornya, para pemain mengganti rutin air ikan cupang mereka 2-3 hari sekali.

 

  • Memberi Makan Setiap Hari

 

Makanan ikan cupang

 

Bukan ikan kontes juga tentunya kita memberi makan setiap hari, bener banget. Akan tetapi tahukah kalian seberapa banyak makanan yang diberikan dan berapa kali pemberian makanan dalam sehari pada ikan kontes?

 

Faktanya timbulnya berbagai masalah kesehatan ikan cupang dikarenakan masalah makanan dan faktanya sama sama memberi makan pada ikan cupang, ikan cupang kontes terbilang lebih tahan dari berbagai penyakit.

 

Itu karena porsi makanan yang diberikan pada ikan cupang kontes tidak berlebihan dan juga tidak kurang. Untuk itu jika kalian ingin cupang kalian sehat, maka pemberian makanan jangan sampai kelebihan atau bahkan kurang.

 

Jika kelebihan, maka banyak makanan yang tidak termakan yang akhirnya mengendap di dasar yang tentunya akan menjadi racun.

 

Memberi makan ikan cupang juga jangan terlalu sedikit, yang akhirnya menjadikan ikan cupang masih lapar dan bisa mengakibatkan lompat dari soliter.

 

Usahakan untuk memberi makan ikan cupang minimal sehari sekali agar ikan cupang kalian tetap sehat.

 

  • Membuka Sekat

 

Membuka sekat ini sangat penting dalam merawat ikan cupang, bagaimana jika kita hanya punya satu ikan cupang saja? Usahakan beri cermin untuk merangsang kemarahan ikan cupang.

 

Sekat ikan cupang
By https://shopee.co.id/Sekat-untuk-ikan-cupang-i.89690203.2711486395

 

Membuka sekat ini dilakukan oleh para pemain ikan cupang kontes, karena selain untuk merangsang otot, mengembangkan sirip dan lain sebagainya, tujuan pembukaan sekat ini untuk melatih mental ikan cupang.

 

Seperti itulah 3 cara merawat ikan cupang agar tetap sehat.

Leave a Comment