Mortalitas Tertinggi Ikan Cupang Terjadi Pada Umur 14 Hari Sebesar?

Mortalitas Tertinggi Ikan Cupang Terjadi Pada Umur 14 Hari Sebesar, penjualcupang.com | Terus terang admin bingung dengan itungan persentase, terlebih mortalitas pada burayak ikan cupang, akan tetapi admin akan membahasnya dengan bahasa yang mudah dipahami.

 

Mortalitas Tertinggi Ikan Cupang Terjadi Pada Umur 14 Hari Sebesar

 

Sebelumnya mari kita lihat definisi mortalitas dulu ya, menurut wikipedia :

 

Mortalitas adalah ukuran jumlah kematian (umumnya, atau karena akibat yang spesifik) pada suatu populasi, skala besar suatu populasi, per dikali satuan. Mortalitas khusus mengekspresikan pada jumlah satuan kematian per 1000 individu per tahun, hingga, rata-rata mortalitas sebesar 9.5 berarti pada populasi 100.000 terdapat 950 kematian per tahun. Mortalitas berbeda dengan morbiditas yang merujuk pada jumlah individual yang memiliki penyakit selama periode waktu tertentu.

 

Oke, jelas bukan….gampangnya mortalitas adalah kematian burayak ikan cupang. Judulnya dari tulisan ini mengacu pada burayak ikan cupang umur 14 hari, nah di sini admin akan memulainya dari burayak umur 1 hari, oke.

 

Mortalitas Tertinggi Ikan Cupang Terjadi Pada Umur 14 Hari Sebesar

 

Burayak setelah menetas tidak memakan makanan yang kita berikan, untuk itu jangan memberi pakan sebelum burayak ikan cupang umur 4-5 hari.

 

Pemberian pakan saat burayak belum saatnya makan, bisa mengganggu burayak yang sedang belajar berenang, selain itu bisa juga mengakibatkan air kotor dari makanan yang mati tidak termakan yang akahirnya menjadikan kematian masal pada burayak ikan cupang.

 

Pemberian pakan anakan ikan cupang usia 4/5 hari ini adalah pakan alami yang telah dikultur seperti kutu air yang telah disaring, infusoria, atau artemia.

 

Jangan memberi anakan ikan cupang dengan kuning telur, karena selain pakan hidup burayak tidak tertarik dan tentunya dengan pemberian pakan kuning telur akan mengakibatkan kematian masal pada burayak.

 

Gambar Mortalitas Tertinggi Ikan Cupang Terjadi Pada Umur 14 Hari Sebesar

 

Mortalitas atau tingkat kematian pada burayak ikan cupang mulai dari umur 0 hingga 7 hari pada dasarnya adalah sebesar 0 %. Akan tetapi bisa menjadi yang tertinggi jika salah dalam perawatan, seperti yang admin sebutkan tadi.

 

Sedangkan yang umum mortalitas tertinggi ikan cupang terjadi pada umur 14 hari sebesar47,32 %. Seperti ungkapan admin di bagian awal, admin kurang pandai menghitung persentase.

 

Akan tetapi, memang kebanyakan burayak yang mati pada kisaran umur 2 mingguan, pengalaman pribadi menjawab, jika sudah lepas dari umur 2 minggu dan burayak sudah bisa memakan semua ukuran kutu air tanpa disaring, akan aman dari kematian.

 

Semua tergantung perwatan, jika salah dalam merawat mereka, seperti salah memberi makan dan sebagainya tentunya kematian burayak tak bisa dihindari.

 

Apalagi jika burayak ikan cupang sudah menginjak umur 1 bulan lebih, tingkat kematianya akan berkurang drastis dalam hitungan persentase 0,80 %, karena mereka sudah kuat dan bisa diberi pakan cacing sutra.

 

Tentu saja akan menjadi malapetaka dan burayak akan pada mati jika pemberian pakan ini kurang higienis, untuk itu jika sudah bisa memakan cacing sutra, pastikan dibersihkan sampai bersih sebelum diberikan pada ikan cupang.

 

Tingkat kematian pada ikan cupang akan menjadi 0 %, jika ikan cupang sudah menginjak usia 48 hari lebih. Akan tetapi perlu diingat semua tergantung perawatan.

 

Karena tak jarang burayak ikan cupang yang sudah lebih dari 40 hari juga mati masal karena penggantian air, intinya pelajari cara merawat ikan cupang agar tidak mati hingga besar.

 

 

Oke itulah jawaban dari pertanyaan ” Mortalitas Tertinggi Ikan Cupang Terjadi Pada Umur 14 Hari Sebesar ?” majalahikan.com.

Leave a Comment